Pages

Rabu, 30 Mei 2012

Visi & Misi

Tujuan sangat penting karena memberi arah aktivitas yang dilakukan. Tujuan ROHIS tidak hanya berorientasi duniawi tetapi juga ukhrawi. Statement tujuan dinafasi nilai-nilai Islam, misalnya:
Terbinanya pelajar yang beriman, berilmu dan beramal shalih dalam rangka mengabdi kepada Allah untuk memperoleh keridlaan-Nya.
Visi memberi gambaran di masa depan, visi diharapkan dapat menjadi bagian cita-cita yang akan direalisasikan. Visi ROHIS perlu dinyatakan secara jelas, mudah dipahami dan realistis, misalnya:
Insya Allah, menjadi organisasi da’wah di sekolah yang handal, kreatif dan bermanfaat bagi pelajar
Misi merupakan jalan yang harus ditempuh dalam mencapai tujuan

Rohis SMKN 7 Jakarta


ROHIS SMKN 7 Jakarta  yaitu organisasi Islam di bawah naungan OSIS. ROHIS merupakan wahana aktivitas pengembangan wawasan yang mengedepankan nilai-nilai Islami dalam kehidupan sehari-­hari.

TUJUAN ROHIS
  • Meningkatkan keimanan dan ketaqwaan siswa.
  • Menyimpan, membuat dan mempublikasikan informasi Da’wah Islam.
  • Menyelenggarakan pelayanan, pengkajian dan pelatihan Da’wah Islam yang berkualitas untuk siswa.
  • Memasyarakatkan Da’wah Islam di Sekolah.

Implementasi Tujuan, Visi dan Misi dinyatakan dalam bentuk Rencana Kerja dan Anggaran Pengelolaan (RKAP) yang disusun tiap tahun, dan ditindaklanjuti dalam aneka aktivitas yang diselenggarakan secara profesional.

ROHIS sebagai organisasi da’wah di sekolah mermiliki beberapa alasan, di antaranya:

Kebutuhan untuk berda’wah.
Dalam aktivitas sekolah diperlukan adanya pelajar-pelajar muslim yang peduli terhadap amar ma’ruf nahi munkar. Kepedulian tersebut, insya Allah, akan membawa dan menjaga para pelajar muslim selalu berada di jalan Allah. Para mujahid da’wah tersebut termasuk orang-orang yang beruntung karena telah mengikuti perintah dan seruan Rabb-nya sebagaimana tersebut dalam Al Quraan Surah Ali ‘Imran ayat 104 di atas.

Perlunya berda’wah secara kolektif.
Misi da’wah di sekolah dapat dilaksanakan sendiri-sendiri oleh setiap pelajar, namun akan lebih baik bila diselenggarakan secara kolektif dalam sebuah organisasi da’wah. Dengan bekerja sama dalam ROHIS, insya Allah, akan memberi kemudahan untuk bekerja secara efektif dan efisien dalam mencapai tujuan.

Menyahuti kebutuhan da’wah.
Keberadaan ROHIS diharapkan mampu menyahuti kebutuhan da’wah di kalangan pelajar yang semakin beragam. Untuk itu, da’wah Islam di sekolah perlu diselenggarakan secara baik. Artinya, dilaksanakan dengan terencana, rapi, terarah dan detail, sehingga tujuan da’wah dapat tercapai.